Close

Para Pelaku Wisata Pulau Banyak HarusTetarakan Prokes Kalau Mau Pertahankan Zona Hijau Untuk Kacamatan Pulau Banyak

Reporter: Fandi Perdana -toptime.co.id

Aceh Singkil– Lembaga Swadaya Masyarakat Komunitas Peduli Pembangunan Aceh Singkil (LSM KPPAS) meminta pelaku wisata Pulau Banyak terapkan protokol kesehatan bagi pengunjung.

Ketua LSM KPPAS Salomo Kabeakan mengatakan, saat libur tahun baru 2021 biasanya Pulau Banyak dikunjungi oleh para wisatawan baik lokal maupun dari luar yang hendak menikmati keindahan pantainya.

“Untuk itu pelaku wisata diminta untuk terapkan prokes ketat terhadap pengunjung,” kata Salomo (27/12/2020).

Terlebih saat ini Kecamatan Pulau Banyak masih menjadi zona hijau Covid-19 alias belum ditemukan kasus positif Covid-19 didaerah tersebut.

“Penerapan prokes penting guna mempertahankan status zona hijau Kecamatan Pulau Banyak,” ungkapnya.

Dengan memastikan pengunjung patuhi prokes 3M yakni, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.

Data harian digugus tugas penanganan Covid-19 Aceh Singkil menunjukkan tidak ada penambambahan kasus positif Covid-19 sejak sepekan.

Kasus positif Covid-19 tercatat 195 kasus, dengan angka kesembuhan 185 dan 4 masih isolasi mandiri serta 7 orang meninggal dunia.

scroll to top